Prodi Sarjana Teknik Fisika ITB Meraih Akreditasi Unggul

27 Juli, 2020

Pada akhir bulan Juli 2020, komunitas Program Studi (Prodi) Teknik Fisika (TF) ITB mendapatkan kabar gembira terkait perolehan predikat akreditasi terbaru dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT). Berdasarkan SK BAN-PT No. 4180/SK/BAN-PT/Akred-Itnl/S/VII/2020 yang ditandatangani oleh Prof. T. Basaruddin, Direktur Dewan Eksekutif BAN-PT pada tanggal 21 Juli 2020, Prodi TF ITB mendapatkan akreditasi dengan peringkat UNGGUL.

Predikat akreditasi UNGGUL ini adalah predikat tertinggi akreditasi perguruan tinggi di Indonesia yang berlaku sejak dikeluarkannya Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI No 5 Tahun 2020. Pada sistem baru pemeringkatan akreditasi perguruan tinggi ini, dikenal beberapa istilah akreditasi baru predikat akreditasi yaitu; “Baik”, “Baik Sekali”, dan “Unggul”. Peraihan predikat UNGGUL pada prodi TF ITB ini tidak terlepas dari perolehan akreditasi internasional ABET yang telah diraih oleh Prodi TF sejak tahun 2011. Dengan diraihnya predikat ini, komunitas Prodi TF ITB berkomitmen tinggi untuk senantiasa mempertahankan dan terus meningkatkan kualitas pendidikan serta pengalaman tridharma universitas.

penulis: N.K.Putra