Dengan perubahan struktur kurikulum baru pada Program Studi Sarjana Teknik Fisika ITB ke kurikulum 2013-R, maka kami mohon seluruh mahasiswa/i S-1 TF memerhatikan informasi transisi kurikulum yang kami unggah ini dengan saksama.
Pada dokumen ini, kami menginformasikan beberapa informasi penting terkait proses transisi kurikulum dari kurikulum 2013 yang berlaku selama ini ke kurikulum 2013-R yang akan berlaku mulai semester I tahun ajaran 2019/2020. Beberapa poin penting yang perlu diperhatikan adalah:
- Lini masa pengambilan matakuliah terkait mata-mata kuliah yang akan berubah.
- Perubahan mata kuliah.
- Pemberlakuan kuliah pilihan konsentrasi terkait dengan keahlian khusus yang diinginkan.
- Informasi mengenai kuliah pilihan dan paket minor.
kurikulum 2013-R ini masih menunggu pengesahan rektor. Sambil menungu, beberapa mata kuliah yang mengalami perubahan akan dibuka pada semester pendek (SP). Kuliah SP ini ditawarkan bagi mahasiswa/i yang belum lulus kuliah-kuliah berikut:
- Sistem Logika Digital : HARUS diambil dan lulus, karena pada kurikulum 2019 akan turun menjadi 2 SKS.
- Fenomena Gelombang: sebaiknya diambil agar tidak terjadi penumpukan SKS pada semester I tahun ajaran 2019/2020 (dikarenakan pembukaan kuliah Sensor & Aktuator).
- Medan Elektromagnetik dan Pemrosesan Sinyal: sebaiknya diambil bagi mahasiswa/i yang akan lulus sebelum April 2020.
Untuk informasi yang lebih jelas, silahkan mengunduh dokumen informasi transisi kurikulum pada tautan dibawah ini.