Pada tanggal 9-11 Agustus 2023, Kelompok Keahlian Instrumentasi dan Kontrol (KKIK) FTI ITB menyelenggarakan International Conference on Instrumentation, Control and Automation (ICA) 2023. ICA 2023 telah dilaksanakan di Hotel Aryaduta Menteng, Jakarta dengan artikel konferensi akan dimuat pada prosiding internasional terindeks.
ICA 2023 adalah konferensi internasional dua tahunan yang diselenggarakan oleh KKIK sebagai wadah pertukaran informasi dan wawasan antara praktisi profesional, peneliti, maupun mahasiswa di bidang sistem, instrumentasi dan kontrol yang ditujukan untuk menghadapi perubahan tren teknologi sistem instrumentasi dan kontrol secara global.
ICA 2023 menghadirkan 6 keynote speakers, yaitu Prof. Dr. Ir. Sidharta Gautama dari Ghent University, Prof. Sunil K. Agrawal, Ph.D. dari Columbia University, Prof. Dr. Yasuhiro Takaya dari Osaka University, Prof. József A. Fülöp dari ELI-ALPS Research Institute, Dr. Ir. Endang Juliastuti, M. S. dan Dr. Ir. Vebi Nadhira, S.T., M.T. dari Institut Teknologi Bandung.
Dalam pelaksanaannya, ICA 2023 dilaksanakan bersamaan dengan penyelenggaraan Seminar Nasional Sistem Instrumentasi dan Kontrol (SIK) 2023, yaitu sebuah seminar tingkat nasional dalam bidang instrumentasi dan kontrol yang secara rutin diadakan oleh KKIK sejak pertama kali diselenggarakan pada tahun 1988.
Secara umum, ICA dan SIK diselenggarakan selama 3 hari berturut-turut. Pada hari Rabu, 9 Agustus 2023 diselenggarakan workshop mengenai Advanced PID Tuning. Selain itu, diselenggarakan juga talkshow di hari yang sama yang berjudul “Tantangan dan Kebutuhan SDM Instrumentasi, Kontrol dan Metrologi dalam menghadapi Era Digital dan Artificial Intelligence” yang menghadirkan alumni-alumni ternama Teknik Fisika.
Selanjutnya pada hari Kamis, 10 Agustus 2023 diselenggarakan seminar dari beberapa keynote speakers dan sesi presentasi berbagai topik instrumentasi, kontrol, dan otomasi dari masing-masing pemakalah yang dilakukan secara paralel dalam beberapa ruangan. Seluruh makalah ilmiah yang dipresentasikan pada ICA 2023 akan disubmisi ke jurnal IEEEXplore dan seluruh makalah ilmiah yang dipresentasikan pada SIK 2023 akan diterbitkan dalam Prosiding Seminar Nasional Sistem Instrumentasi dan Kontrol 2023 yang terdaftar dengan ISBN.
Riri Raissa Syifa Nabilah, lulusan Teknik Fisika angkatan 2019 yang juga merupakan salah satu pemakalah mengungkapkan bahwa ICA 2023 sangat menarik dan menyenangkan. “Pertama kali bikin paper dan presentasi di konferensi merupakan pengalaman yang tidak terlupakan, karena tantangannya menggunakan bahasa Inggris dan berbeda cukup jauh dari presentasi Tugas Akhir. Bertemu dan mendengarkan seminar tentang riset dari profesor-profesor mancanegara yang keren juga sangat insightful buat aku. Harapannya semoga kedepannya dapat kesempatan untuk ikut konferensi lagi”, ujar Riri.
Terakhir, pada hari Jumat, 11 Agustus 2023 dilakukan city tour mengelilingi Jakarta dan berkunjung ke Monumen Nasional dan Museum Nasional yang diikuti oleh panitia dan peserta ICA 2023. Melalui penyelenggaraan ICA 2023, diharapkan terbentuknya media pertukaran ide dan interaksi untuk mengembangkan pengetahuan dalam bidang instrumentasi dan kontrol serta meningkatnya kualitas hubungan peneliti lokal maupun mancanegara yang terbentuk.