Dies Natalis ke-53 Himpunan Mahasiswa Fisika Teknik ITB

20 Februari, 2009

Himpunan Mahasiswa Fisika Teknik (HMFT) mengadakan acara syukuran hari jadinya yang ke-53 pada Kamis, 19 Februari 2009. Acara tersebut dilaksanakan pada pukul 19.00, bertempat di selasar TF lantai dua, Labtek VI.

Perayaan Dies Natalis ke-53 HMFT yang seharusnya dilaksanakan pada 17 Desember 2008 yang lalu ini baru dapat dilaksanakan pada 19 Februari 2009 lalu, dikarenakan pertimbangan adanya libur tengah semester tiga. Namun, hal ini tidak mengurangi kemeriahan acara tersebut. Acara hari jadi HMFT ke-53 ini juga dimeriahkan oleh kehadiran mahasiswa Teknik Fisika dari angkatan 2007, 2006, 2005, dan 2004. Beberapa dosen juga tampak hadir di antaranya : Ketua Prodi TF, Bpk. Dr. Ir. Deddy Kurniadi ; Bpk. Dr. Ir. M. Rohmanuddin ; Bpk. Nugraha M. Eng, Ph.D.

Acara yang dipandu oleh Laksita dan Oksi (TF ‘06) ini, dibuka oleh kata sambutan dari ketua HMFT 2008-2009, Afief Helmi Baasir. Dalam sambutannya, Afief berharap HMFT dapat mengambil pelajaran dari dinamika yang terjadi di lingkup HMFT dan ITB sehingga dapat membawa HMFT berkembang menjadi lebih baik di masa yang akan datang. Senada dengan Afief, Ketua Prodi TF, Bpk. Dr. Ir. Deddy Kurniadi yang memberikan kata sambutannya juga mengharapkan agar kedepannya, HMFT dapat menjadi suatu wadah pendidikan bagi seluruh mahasiswa TF untuk dapat berprestasi lebih baik. Acara kemudian dilanjutkan dengan doa bersama yang dipimpin oleh Ketua MUFTI, Fauzan Fadillah.

Kemeriahan acara berlanjut dengan diadakannya santap malam bersama. Saat acara santap malam berlangsung, diltampilkan pula foto-foto para alumni TF angkatan terdahulu yang diiringi dengan cerita singkat dari Bpk. Deddy. Beberapa rekan mahasiswa juga menampilkan kemampuan mereka dalam bidang seni tarik suara dan bermain alat musik.

Semoga dengan adanya perayaan Dies Natalis ke-53 HMFT ini, dapat menjadi suatu suntikan motivasi bagi seluruh warga TF untuk memberikan yang terbaik bagi perkembangan dan kemajuan Prodi Teknik Fisika di masa depan.[gns]